Drs. Mukhtarudin

Search
Close this search box.

Mukhtarudin Target Muaythai Kalteng dapat Medali di Setiap Event

Mukhtarudin berharap agar Muaythai Kalimantan Tengah rutin mengikuti berbagai event seperti eksebisi maupun kompetisi. “Setiap event kita berharap selalu ada medali yang kita dapat,” katanya.

Ketua Pengurus Muaythai Indonesia (MI) Kalimantan Tengah, Mukhtaruddin menargetkan dapat medali setiap event yang atau pertandingan yang diikuti.

Hal itu disampaikan oleh Mukhtaruddin saat konsolidasi organisasi dengan pengurus MI Kalimantan Tengah di Kota Palangka Raya, Rabu 22 Maret 2023.

Menurutnya olahraga Muaythai ini sudah eksis di tingkat nasional. Sehingga dirinya berharap pada tingkat Provinsi khusunya di Kalimantan Tengah juga bisa eksis.

Salah satunya cara mengeksiskan olahraga ini adalah dengan menguatkan roda organisasi, dan pembinaan atlet. “Konsolidasi ini salah satu cara menguatkan roda organisasi agar bisa berjalan dengan baik,” katanya.

Mukhtarudin berharap agar Muaythai Kalimantan Tengah rutin mengikuti berbagai event seperti eksebisi maupun kompetisi. “Setiap event kita berharap selalu ada medali yang kita dapat,” katanya.

Salah satu avent yang ditatap Muaythai Kalimantan Tengah adalah Pra Pekan Olahraga Nasional (PON) yang akan digelar di Surabaya pada Agustus 2023 mendatang.

“Meskipun di Porprov olahraga ini tidak dipertandingkan. Tapi kita berharap di kejuaraan lain kita bisa ikut,” katanya.

Anggota DPR-RI asal partai Golkar ini mengatakan kalau pembinaan atlet juga akan menjadi fokus utamanya. “Tentunya sarananya atau pendukung latihan para atlet akan menjadi perhatian kita,” tutupnya.