Drs. Mukhtarudin

Empat Bulan Kembalikan Kondisi Normal Paska Banjir, Mukhtaruddin Hadir Berikan Bantuan

PANGKALAN BUN –  Meskipun banjir yang merendam permukiman dan kawasan pertanian di Desa Kumpai Batu Bawah (KBB), Kecamatan Arut Selatan, Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar), sudah mulai surut, namun bencana tahunan tersebut menyisakan kepedihan bagi warga terdampak.

Hal itu lantaran, Desa Kumpai Batu Bawah berbeda dengan kawasan lain yang juga terdampak banjir. Lantaran mayoritas masyarakatnya yang berprofesi sebagai petani hortikultura harus merasakan dampaknya selama berbulan-bulan. Ditengah bayang-bayang gagal panen yang menghantui mereka, anggota Komisi VII DPR RI hadir ditengah-tengah masyarakat Desa Kumpai Batu Bawah bersama DPD Partai Golkar Kotawaringin Barat memberikan bantuan paket sembako.

Secara simbolis bantuan sebanyak 150 paket sembako tersebut diserahkan kepada kepala Desa Kumpai Batu Bawah Bambang Silih Warno di Posko Penanganan Banjir desa setempat. Apresiasi atas perhatian Mukhtaruddin terhadap masyarakatnya disampaikan oleh kepala desa dan masyarakat yang hadir di posko penanganan banjir.

“Bantuan ini sangat bermanfaat sekali, karena terhitung dari bulan ini sampai empat bulan ke depan masyarakat masih berkutat dengan dampak banjir ini,” ungkap Kepala Desa Kumpai Batu Bawah, Bambang Silih Warno, Sabtu 25 September 2021.

Ia juga menyampaikan, bantuan sebanyak 150 paket sembako tersebut bermanfaat untuk menopang kebutuhan masyarakatnya yang mayoritas pertaniannya terdampak banjir. Dan atas nama masyarakat Desa Kumpai Batu Bawah, sekaligus atas nama pemerintah desa setempat mengucapkan ribuan terima kasih atas sumbangsih dan kepedulian dari aspirasi Mukhtaruddin dan DPD Partai Golkar Kobar.

Sementara itu Anggota Komisi VII DPR RI, Fraksi Partai Golkar Drs Mukhtaruddin melalui Tenaga Ahli Dapil, M. Ujang Ebot Sabarudin menyampaikan, bahwa bantuan paket sembako yang diserahkan kepada masyarakat Desa Kumpai Batu Bawah adalah merupakan amanat dari anggota DPR RI Komisi VII melalui aspirasi Mukhtaruddin. Penyerahan bantuan paket sembako tersebut adalah merupakan rangkaian dari bantuan Peduli Mukhtaruddin yang sudah dilaksanakan di Kalimantan Tengah yang sudah disalurkan kepada masyarakat di Kota Palangka Raya, Kabupaten Katingan, Seruyan, dan Sampit.

“Dan kemarin juga kita serahkan bantuan paket sembako kepada masyarakat di Desa Rungun, Kecamatan Kotawaringin Lama, Kabupaten Kotawaringin Barat, sementara hari ini untuk Desa Kumpai Batu Bawah, mudah-mudahan bermanfaat bagi warga terdampak banjir,” harapnya. 

Dalam kesempatan itu, ia juga menghaturkan permohonan maaf Mukhtaruddin kepada daerah – daerah yang belum tersentuh bantuan melalui program Peduli Mukhtaruddin dan DPD Golkar Kobar. “Dan di lain waktu bisa berbagi sampai ke daerah-daerah lainnya yang sejauh ini belum tersentuh bantuan,” pungkasnya.


Sumber : matakalteng.com