Usulan aspirasi Anggota DPR RI Komisi VI Fraksi Partai Golkar Dapil KalimantanTengah, Drs.H.Mukhtarudin kepada Managemen Maskapai Penerbangan Citilink agar bisa melayani penerbangan Pangkalan Bun-Jakarta ternyata bagaikan gayung bersambut. Usulannya langsung mendapatkan respon positif dari Direktur Utama Citilink, Juliandra Nurtjahjo.
“Alhamdulillah, beberapa waktu lalu Direktur Utama Citilink, Bapak Juliandra Nurtjahjo, menginformasikan kepada saya kalau usulan aspirasi saya itu agar Citilink bisa membuka rute penerbanangan dari Jakarta tujuan Pangkalan PP telah terwujud,” ujar Anggota DPR RI yang juga putra daerah Pangkalan Bun Kotawaringin Barat.
Menurut Mukhtarudin, langkah Managemen Citilink sangat tepat, apalagi penerbangan tersebut ditambah dengan kota tujuan Semarang, karena Bandara Iskandar Pangkalan Bun tidak hanya melayano untuk penumpang warga Pangkalam Bun saja, akan tetapi juga melayani warga kabupaten tetangga, seperti Kabupaten Lamandau, Sukamara, Seruyan dan juga Ketapang Provinsi Kalbar.
Tidak kalah pentingnya juga lanjutnya, Kotawaringin Barat merupakan kota berkembang dan juga kota bisnis, pelaku bisnisnya memerlukan kecepatan dan ketepatan dalam berbisnis, sehingga dibutuhkan penerbangan yang langsung dari Pangkalan Bun tujuan Jakarta sebaliknya. (One)